BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "DAILY INFO", SELAMAT MEMBACA SEMOGA BERMANFAAT

Dankodaeral V Terima Courtesy Call Commander Cruise Training Task Group Republic Of Korean Navy

 


Surabaya - Komandan Komando Daerah TNI AL (Dankodaeral) V Laksda TNI Ali Triswanto, S.E., M.Si., menerima kunjungan Courtesy Call (CC) Rear Admiral Hong Sang-Yong, Commander Cruise Training Task Group Republic Of Korea Navy (ROKN) beserta rombongan, di Ruang Transit Kodaeral V, Perak, Surabaya. Jumat (07/11/2025)


Dalam pertemuan yang penuh dengan kehangatan tersebut, Dankodaeral V mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan yang dilaksanakan oleh Rear Admiral Hong Sang-Yong dan Delegasi ROKN beserta rombongan ke Kodaeral V.


Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian pelayaran misi latihan dan kunjungan persahabatan (Goodwill Visit) Kapal Latih Angkatan Laut Korea Selatan yang tengah bersandar di Surabaya. Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, mencerminkan eratnya hubungan kerja sama antara TNI Angkatan Laut dan ROKN, khususnya dalam bidang pendidikan, pelatihan, serta pertukaran pengalaman maritim.


Dalam kesempatan itu, kedua belah pihak menegaskan komitmen untuk terus memperkuat hubungan bilateral di bidang kemaritiman serta memperluas peluang kerja sama di masa mendatang. 


Di akhir kegiatan kunjungan ini ditandai dengan pertukaran cendera mata yang di berikan oleh Dankodaeral V kepada Delegasi ROKN begitupun sebaliknya dan dilanjutkan sesi foto bersama. 

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.dailyinfo.top, Terima kasih telah berkunjung, selamat membaca, tertanda Pemimpin Redaksi: Fitrya Sari