BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "DAILY INFO", SELAMAT MEMBACA SEMOGA BERMANFAAT

Ikuti Kejuaraan Pencak Silat, Prajurit Skuadron Udara 200 Wing Udara 2 Juara Umum Kategori Dewasa

  


TNl AL-Puspenerbal (23/7/2025) | Prestasi membanggakan kembali ditorehkan prajurit “Murai Tangkas” dari Skuadron Udara 200 Wing Udara 2 Puspenerbal dalam ajang bergengsi Malang Championship 5 2025, yang digelar oleh Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) pada 19–20 Juli 2025 di GOR Ken Arok, Malang.


Dalam kompetisi yang diikuti ribuan pesilat dari berbagai kabupaten dan kota di 11 provinsi se-Indonesia, dua prajurit Skuadron Udara 200 berhasil tampil gemilang dan meraih Juara Umum Kategori Dewasa, yakni KLD MPU Supariyadi – Juara 1 Kategori Kelas C Dewasa dan Serda MPU Edi Haryadi – Juara 2 Kategori Kelas D Dewasa.


Kemenangan ini tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi bagi kedua atlet, tetapi juga membawa nama harum Skuadron Udara 200 Wing Udara 2 di kancah nasional.


Penampilan tangguh dan disiplin para prajurit rajawali laut menunjukkan hasil dari latihan yang konsisten, semangat juang tinggi, dan dedikasi penuh terhadap pencak silat sebagai warisan budaya bangsa.


Komandan Skuadron Udara 200 Wing Udara 2 Puspenerbal, Mayor Laut (P) Bani Safangat, menyampaikan apresiasi tinggi atas pencapaian anak buahnya saat ditemui di Markas Komando Skuadron Udara 200 Wing Udara 2 Puspenerbal.


“Saya sangat bangga atas prestasi yang ditorehkan oleh prajurit ‘Murai Tangkas’. Ini merupakan bukti bahwa semangat bertanding dan semangat pengabdian dapat berjalan beriringan," ujarnya. 


Pencapaian ini lanjutnya, mencerminkan karakter prajurit yang tidak hanya unggul dalam tugas operasional udara, tetapi juga memiliki ketangguhan fisik dan mental melalui seni bela diri. 


Lebih lanjut, Mayor Bani menambahkan bahwa keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi prajurit lainnya untuk terus mengembangkan diri dalam berbagai bidang, baik militer maupun non-militer.


“Harapannya prestasi ini menjadi pemicu semangat dan inspirasi, bahwa melalui kerja keras dan semangat yang tinggi, setiap prajurit bisa membawa nama baik satuan dan institusi di tingkat nasional bahkan internasional,” tambahnya.


Keikutsertaan prajurit TNI AL dalam ajang pencak silat ini menunjukkan komitmen Puspenerbal dalam mendukung pengembangan potensi prajurit secara menyeluruh, baik dari aspek profesionalitas maupun pembinaan olahraga dan budaya.

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.dailyinfo.top, Terima kasih telah berkunjung, selamat membaca, tertanda Pemimpin Redaksi: Fitrya Sari